Posted by Mister H2O
Categories:
Label:
Cerita
''Mr. H20.. Mr. H20..!!! Selamat datang Mr. H20 di kerajaan laut'' Seorang bermuka aneh membangunkan ku dari pingsan ku. Penglihatanku masih samar-samar melihatnya.
''AAAAARRRRGGGHH...'' Aku berubah histeris setelah penglihatanku normal kembali melihat orang, mm... lebih tepatnya makhluk dihadapanku. Bukan wajahnya saja yang aneh, perawakannya pun aneh, mirip ikan.
''Siapa kau? Apa kau monster? Tolong jangan makan saya, daging daging saya tidak enak. Asem.''
''Tidak Mr. H20 tenanglah, tenang. Aku tidak akan memakanmu dan...''
''AAARRRGGGGHH''
Plak! Aku terdiam.
''Lagipula kami vegetarian.''
''Lalu kalau begitu, untuk apa kau membawa saya kesini? Tempat aneh ini??? Dan siapa pula itu Mr. H20? Nama saya Andre.''
''Anak buah ku yang menyelamatkan mu dari bencana badai semalam. Aku menyuruhnya untuk membawamu kesini karena kamu adalah orang yang telah diramalkan untuk melindungi air di bumi ini.''
''Kenapa harus saya? Umur saya kan masih 18.''
''Justru itu, kamu masih muda dan penuh semangat. Sangat cocok untuk menjadi seorang pahlawan.''
''Oh iya? Kalau saya mati gimana? Saya belum menikah.''
''Maka dari itu, anda harus berusaha jangan mati Mr. H20. Nasib air di bumi ada ditangan mu.''
''Tapi apa saya benar-benar bisa melindungi air di bumi ini?''
''Pasti. Semuanya tergantung padamu.''
''Pasti. Semuanya tergantung padamu.''
Aku selalu membayangkan pertemuan pertama ku dengan raja Ziro seperti yang baru saja ku lakukan. Aku tidak habis pikir, kenapa Oady ingin mengambil air sedege-gede bumi. Dan kenapa tentang ramalan yang raja Ziro katakan itu memilih ku sebagai orang yang dipercayai untuk menjaga air di bumi. Kenapa bukan Franky saja yang dipilih? Dia kan punya badan yang besar dan tenaga yang kuat dan mungkin para tentara Oady pun akan berpikir dua kali untuk melawannya. Atau Mario? Dia selalu rangking satu di SMA dan dengan ke jeniusan nya, mungkin dia bisa berfikir keras untuk mengalahkan sekaligus memusnahkan Oady yang jahat itu. Mario bisa saja membuat rumus How to Beat Oady dalam satu malam sehingga dia bisa mengalahkan Oady sebelum Oady menyerang.
Jujur aja, ketika pertama kali H20 belt ini diberikan kepadaku, aku kurang mengerti betul bagaimana cara menggunakannya dan sebenarnya untuk apa H2O belt ini aku pakai. Apa aku akan berubah jadi Superman Atau kah Batman sungguh aku tidak tahu. Aku jadi ragu pada diriku sendiri apa benar raja Ziro tidak salah orang, atau mungkin yang di maksud orang yang mampu menjaga air di bumi ini adalah franky?
-Tit tit tit-
Owh, sepertinya ini adalah sebuah jawaban. Sepertinya raja Rizo tidak salah orang. Orang yang dia pilih memang benar aku. Dan bunyi alarm ini merupakan panggilan bagiku untuk menghadapi Oady.
''Mr.H2O, Oady menyerang!''
''Saya tau apa yang harus saya lakukan, tuan raja Rizo.''
Tags: Kompetisi Web Kompas MuDa & AQUA, AQUA, kompetisi Web, Blog, Kompas, MuDa, air, masa depan
No Response to "H2O Belt"
Posting Komentar