It's About Us : Air Untuk Masa Depan

Posted by Mister H2O Categories: Label:

     Kalau diliat sekilas dari fisiknya, Oady sepertinya makhluk aneh yang kuat. Dia memiliki tubuh besar dengan perut yang buncit disertai wajah yang luar biasa aneh. Dia terlihat licik. Dan itu memang benar. Kekuatannya setara dengan ku. Dia bisa mengimbangi kekuatan ku. Aku berhasil menghajarnya habis-habisan hingga dia kelelahan. Oady pergi ke pinggiran laut dan terlihat seperti menyerap sesuatu. Lalu dia kabur menjauhiku. Aku tidak tinggal diam. Aku mengikutinya.
     Di setiap perairan yang kotor, Oady diam dan terlihat menyerap cahaya. Sebenarnya apa yang dia lakukan? Kami pun sampai di danau. Di danau itu juga dia menyerap sesuatu. Tiba-tiba saja dia menjadi sehat kembali dan bahkan melebihi kekuatan ku sekarang. Kenapa Oady bisa kembali kuat setelah aku hajar habis-habisan? Tunggu dulu apa yang dia lakukan dengan sampah yang ada dipinggiran danau itu? Oh aku mengerti. Dia mengubah sampah itu menjadi sebongkah cahaya dengan kedua tangannya dan menyerapnya dengan kata lain, dia mengubah sampah menjadi energi. Ternyata selama ini Oady menyerap sampah-sampah yang ada di laut. Dan bahkan bukan laut saja. Dia juga menyerap kekuatan dari sampah yang berada di sungai, danau, bahkan kali sebagai sumber energinya. Sial, ini akan jadi hari yang berat bagi ku.
     Aku kembali berjibaku dengan Oady. Aku kalah dan hampir saja mati olehnya sampai pasukan raja Ziro datang menolong ku. Berkat pertolongan dari anak buah raja Ziro, kami bisa juga mengalahkan Oady sampai dia tak mampu lagi untuk melawan kami.
     ''Kurang ajar. Sekarang kalian bisa menang, tapi aku akan tetap ada selama manusia mengotori peraiaran dimana saja berada.'' Oady pun pergi dari bumi.



Share


1 Response to Sumber Energi Oady

9 Oktober 2011 pukul 21.21

good gan...salam blogger
tukeran link yukkk..????

Posting Komentar